Aang Sunu

  • May 2024
    M T W T F S S
     12345
    6789101112
    13141516171819
    20212223242526
    2728293031  

Archive for the ‘renungan’ Category

Lokasi-lokasi Gua Maria

Posted by aangsunu on 27 October 2013

Sumber: http://www.guamaria.com

Lokasi-lokasi Gua Maria

BANTEN
Keuskupan Bogor:
1. Gua Maria Bukit Kanada
Di dalam lokasi Akademi Keperawatan Yatna Yuana (dikelola oleh SPK RS Misi) yang terletal di Jalan Jenderal Sudirman Km 2 arah Jalan Raya Cipanas, Desa Jatimulya, Narimbang, Rangkasbitung, Banten. Telepon: (252) 201652.
Paroki Santa Maria Tak Bernoda – Jalan Multatuli, Rangkasbitung. Diresmikan 13 Agustus 1988 oleh Uskup Bogor Mgr Ignatius Harsono Pr.
Koordinat GPS: S6 21′ 04.6″ E106 16′ 12.3″

2. JAWA BARAT
Keuskupan Bandung :
1. Gua Maria Sawer Rahmat

Cisantana, Cigugur, Kuningan. Diresmikan 21 Juli 1990 oleh Kardinal Tomko. Konsumsi peziarah : WKRI Cisantana, telepon 0232-875234.
Rute:
A. Jakarta-Cirebon-Kuningan. Sebelum masuk Lota Kuningan, di Terminal Cirendang belok kanan menuju Cigugur lebih kurang 3 km dari Cigugur naik ke Cisantana
B. Jakarta-Bandung-Tasikmalaya-Kuningan-Cirebon. Sebelum masuk Kota Kuningan, sesudah Waduk Darma atau di Cigadung belok ke kiri melewati Cigugur kemudian naik ke Cisantana.
Akomodasi: Ada penginapan di Cisantana untuk 50-60 orang atau hotel di Kuningan
Makan : Hubungi WKRI Cisantana 0233-875234
Koordinat GPS : S6 56’57.9″ E108 26’43.2″
Akses jalan: S6 56’51” E108 26’47.5″

2. Gua Maria Karmel
Biara Suster Karmel OCD Jalan Karmel II/51, Lembang. Nomor telepon (022)-278 6152
Paroki Santa Maria Lembang Jalan Karmel I/51, Lembang. Nomor telepon (022)-278 7331. Diresmikan pada Mei 1989 oleh Uskup Bandung Mgr Alexander Djaja-siswaja Pr.
Rute:
Bandung-Lembang. Sebelum masuk Pasar Lembang, disebelah Hotel Pesona Bambu ada jalan masuk ke lokasi (perhatikan papan petunjuknya)
Koordinat GPS : S6 48’47” E107 36’52” Akses jalan : S6 48’49.2″ E107 36’54.3″

3. Gua Maria Bunda Kristus Tebar Kamulyan
Kompleks Gereja Kristus Sang Penabur Jalan A Nata Sukarya Nomor 18 Cikalapa, Subang, Jawa Barat. Telepon (0260) 421805. Diresmikan April 2006 oleh Pastor Agustinus Made OSC. Setelah direnovasi diberkati oleh Uskup Bandung Mgr. Johanes Pujasumarta Pr pada 23 Nopember 2008.
Rute:
Bandung-Subang. Perempatan kota Subang belok kanan, lurus lewat alun-alun, depan gereja Maranatha ambil kanan. Depan SMP2 belok kanan, lewat GOR, lalu tiba di Gereja Katolik Paroki Subang.
Koordinat GPS : S6 34′ 37″ E107 45′ 53.7″

Keuskupan Bogor:
1. Gua Maria Biara Santa Clara

Biara Suster Santa Clara, Pacet, Sindanglaya, Cipanas. Nomor telepon (0263) 512237.
2. Gua Maria Lembah Karmel
Pertapaan Shanti Bhuana, Carmelitae Sancti Eliae-CSE/ Biara Putri Karmel St. Imelda. Desa Cikarenye, Cipanas, Puncak. Telepon 0263-582062
Rute:
Jakarta – Puncak. Di Cipanas dekat resort Puncak Pass cari jalan menuju ke Perum Kota Bunga atau ke Taman Bunga Nusantara. Ikuti petunjuk ke TBN kira-kira berjarak 13 km. Setelah lewat Taman Bunga Nusantara terus, diujung belok kekiri, tidak jauh dikanan ada gerbangnya.
Kendaraan umum: dari Pasar Cipanas naik angkot jurusan Mariwati, turun di Pasar Gembrong, lalu naik ojek ke Lembah Karmel.
Koordinat GPS : S6 44’35.6″ E107 06’3.3″ Akses jalan : S6 44’24.9″ E107 06’6.4″
3. Gua Maria Sumber Kahuripan
Gereja Paroki St. Fransiskus Asisi Cibadak – Sukabumi, Jalan Perintis Kemerdekaan Nomor 29, Cibadak, Sukabumi. Satu lokasi dengan Sekolah Mardi Yuana. Telepon (0266) 531364
Rute:
Jakarta-Lido-Cibadak. Di Cibadak cari rambu belokan ke kanan ke jalan yang mengarah ke wisata Pelabuhan Ratu. Jika dari Jakarta (tol) cari tanda belokan ke Pelabuhan Ratu yang kedua, bukan yang pertama. Lebih kurang 500 meter setelah belok terlihat papan nama gerejanya. Gereja dan Gua Maria terletak dibagian belakang sekolah.
Koordinat GPS : S6 53′ 46.5″ E106 46′ 51.2″

3. JAKARTA
Keuskupan Agung Jakarta:
1. Gua Maria Bunda Penebus

Paroki St Thomas Rasul Jalan Pakis Raya Blok G 5 Nomor 20 Bojong Indah, Jakarta Barat.
Koordinat GPS : S6 9′ 52.8″ E106 44′ 29.7″

2. Gua Maria Fatima
Kompleks Biara Suster Gembala Baik RGS Jalan Jatinegara Barat, Jakarta Timur. Acara rutin: Prosesi Bunda Maria Fatima & Perayaan Ekaristi setiap bulan tanggal 13, pukul 17.00. Peresmian 13 Mei 1950 oleh Inter-nuntio Mgr De Jonge, dan 13 Mei 1961 oleh Uskup Jakarta Mgr A Djajasaputra SJ.
Koordinat GPS : S6 13′ 10.4″ E106 51′ 50.4″

4. JAWA TENGAH
Keuskupan Purwokerto:
1. Gua Maria Kaliori

Berada di Kaliori, 20 km dari Purwokerto arah Banyumas. Sekretariat (0281) 632479 -796242 atau Gereja Katedral Purwokerto Jalan Gereja Nomor, telepon (0281) 637052. Pemberkatan Patung Bunda Maria 10 Oktober 1989 oleh Paus Yohanes Paulus II di Yogyakarta. 8 Desember 1989 gua diberkati oleh Mgr PS Hardjasoemarta MSC. Dilengkapi Taman Rosario Hidup dengan 15 relief peristiwa renungan doa rosario.
Rute:
1. Jakarta/Bandung -Wangon -Buntu -Gombong/Yogyakarta
Dari arah Bandung, sampai di pertigaan Buntu belok ke kiri menuju Purwokerto melewati Banyumas dan Sokaraja. Setelah melewati Sungai Serayu di antara jalan berkelok-kelok di sebelah kanan ada papan nama besar Goa Maria Kaliori.
2. Jakarta-Purwokerto-Gombong/Yogyakarta
Dari arah Purwokerto setelah melewati Sokaraja (terkenal dengan getuknya) dan setelah pabrik Gula Kalibagor di sebelah kiri ada ada papan nama besar Goa Maria Kaliori.
Penginapan dan Akomodasi: Rumah Retret Maria Immaculata
Koordinat GPS : S7 29’43” E109 18’15” Akses jalan : S7 29’46.2″ E109 18’2.1″

2. Gua Santa Maria Nusakambangan
Desa Klaces Kecamatan Pembantu Kampung Laut, Cilacap. Sekretariat: Jalan Gatot Subroto 35A, Cilacap. Telepon (0282) 533018
Rute:
1. Majingklak-pelayaran Majingklak -Klaces 20 menit. Banjar-Majingklak (Kalipucang) 45 km, Majingklak-Pangandaran 25 km.
2. Sleko-Cilacap: pelayaran Sleko -Klaces 2 jam.

Keuskupan Agung Semarang:
1. Gua Maria Kerep-Ambarawa

Paroki St Yusuf Ambarawa, telepon (0298) 591028 dan (0298) 592085. Peresmian 15 Agustus 1954 oleh Uskup Semarang Mgr Soegijopranoto SJ & Peresmian renovasi 04 Oktober 1981 oleh Uskup Agung Semarang Justinus Kardinal Darmoyuwono Pr.
Rute:
Semarang -Ambarawa: Dari seberang terminal Ambarawa sebelum Kompleks Gereja Paroki St Yusuf ada jalan masuk (900m) menuju Gua Maria Kerep.
Penginapan & akomodasi: Susteran Marsudirini di samping Gereja.
Koordinat GPS: S7 15’17.2″ E110 23’56.9″ Akses jalan: S7 15′ 37.3′ E110 24′ 0.5′

2. Gua Maria Sendang Sriningsih
Dusunn Jali Desa Gayamharjo, Prambanan, Jawa Tengah.
Acara rutin : Pembukaan & penutupan bulan Maria (Mei & Oktober), prosesi obor dari Gereja Marganingsih, doa jalan salib dan misa pukul 21.00 di gua & novena malam Jumat Kliwon. Peresmian 29 Mei 1953. Paroki Santa Maria Bunda Kristus, Wedi, telepon (0272) 322797. Peresmian Renovasi 19 Agustus 1979 oleh Uskup Agung Semarang Justinus Kardinal Darmoyuwono Pr.
Rute : Dari jalan raya Yogya -Solo. Masuk lewat pertigaan pompa bensin Pandan Simping.
Koordinat GPS : S7 47’57” E110 31’37” Akses jalan : S7 44’47.8″ E110 31’31.5″

3. Gua Maria Sendang Ratu Kenya / Tempat Doa Hati Ibu Yang Bahagia
Danan, Giriwoyo, Wonogiri. Paroki St Ignatius-Danan. Peresmian 30 September 1997 oleh Uskup Emeritus Keuskupan Sintang Mgr Isaac Dura Pr. Sumber air diberkati 30 September 1998 oleh Mgr V Kartosiswoyo Pr. Acara rutin: Misa setiap Jumat pukul 20.00 & Novena 9 kali Minggu pertama pukul 10.00 September s/d Mei.
Rute:
Solo-Wonogiri -Giriwoyo (jalur ke Pacitan) ada 2 jalur:
1. Wonogiri -Ngadirejo -Baturetno -Giriwoyo -Pracimantoro (lewat bendungan Gajah Mungkur)
2. Wonogiri -Wuryantoro -Pracimantoro -Giritontro -Giriwoyo. Lokasinya antara jalur Giriwoyo dan Pracimantoro tidak jauh dari kantor kecamatan Giriwoyo.

4. Gua Maria Mojosongo
Debegan RT 04/05 Kelurah Mojosongo Kecamatan Jebres Surakarta/Solo.
Paroki Santa Maria Regina Purbowardayan, Jalan Jenderal A Yani 10, Solo, telepon (0271) 56620. Peresmian 25 Desember 1983 oleh Uskup Agung Semarang Julius Kardinal Darmaatmadja SJ. Acara rutin: Misa setiap malam Jumat Pertama pukul 21.00.
Koordinat GPS : S7 32’44.8″ E110 50’23.4″

5. Gua Maria Sendang Pawitra Sinar Surya Tawangmangu
Berjarak sekitar 3 km dari lokasi wisata Tawangmangu, Dusun Sendang, Desa Panjang, Kecamatan Tawangmangu, Karang Anyar.
Paroki St. Pius X, Jalan Lawu 362, Karanganyar, telepon (0271) 495192
Rute: Solo-Tawangmangu, ada 2 jalur masuk:
* lewat Desa Panjang-dusun Tapan-dusun Sendang (dengan kendaraan kecil)
* lewat belakang terminal bus Tawangmangu (jalan kaki)

6. Gua Maria Marganingsih (Jalan Mengalirnya Rahmat)
Desa Ngaren, Bayat -Klaten (Yogyakarta -Solo, Pertigaan Bendo Gantungan Klaten arah Bayat), Paroki Santa Maria Bunda Kristus, Wedi, telepon (0272) 322797. Peresmian 27 Oktober 2002 oleh Uskup Agung Semarang Mgr Ign Suharyo Pr.
Koordinat GPS : S7 47′ 2.0″ E110 37′ 45.3″

7. Gua Mawar Maria
Kampung Tlangu, Desa Kembang Sari Kecamatan Musuk Boyolali.
Peresmian 25 Juni 1982 oleh Pastor paroki Romo A Endro Karyono MSF. Paroki Hati Tak bernoda SP Maria Jalan Merbabu 24, Boyolali, telepon (0276) 21107.
Rute:
Dari kota Boyolali ke arah Drajitan/Musuk, belok kanan di pertigaan Sombo, naik melewati desa Tlangu, pertigaan ke arah kampung Munggur belok kanan sampai di Munggur ke lokasi kurang lebih 200 meter dengan jalan kaki
Koordinat GPS : S7 33′ 38.2″ E110 32′ 7.9″

8. Gua Maria Sendang Sancta Rosa Mystica
Dusun Banyuurip, Desa Jelok, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang (Jalan Bawen-Salatiga). Paroki St. Paulus Miki Jalan Diponegoro 34, Salatiga, telepon (0298) 324076,
Koordinat GPS : S7 14’55.9″ E110 28’53.6″ akses jalan : S7 15’52.3″ E110 28’5.3″

9. Gua Maria Ratu
Dusun Besokor, Desa Sidomukti, Kecamatan Weleri, Kendal.
Rute: Jakarta -Cirebon -Weleri atau Semarang -Kendal -Weleri. Lokasi sekitar 4 km ke arah selatan Weleri di Jalan Raya Weleri-Sukorejo.
Koordinat GPS : S7 00′ 09.1″ E110 03′ 57.4″

10. Gua Maria Ratu Rosari Juwana
Jalan WR Supratman 1, Juwana. 12 km sebelah timur kota Pati ke arah Rembang.
Sekitar 200 meter dari terminal bis Juwana
Web: http://www.guamariajuwana.com
Koordinat GPS : S6 43′ 4.3″ E111 8′ 38.5′

5. YOGYAKARTA
Keuskupan Agung Semarang :
1. Gua Maria Lourdes Sendang Sono

Kalibawang, Kulon Progo, Jalan Raya Muntilan-Wates, Paroki Promasan, telepon (0292) 21130. Peresmian 8 Desember 1929 oleh Pastor RP Prennthaler SJ. Misa setiap Sabtu selama bulan Mei & Oktober pukul 16.00.
Koordinat GPS: S7 39’57.8″ E110 13’33.5″
Akses jalan: S7 39’10.2″ E110 15’21.5″

2. Gua Maria Sendang Jatiningsih
Desa Jlitar, Moyudan, Sleman (Sendang Sono-Yogyakarta lewat Nanggulan -Godean). Paroki St. Petrus & Paulus Klepu, Pos Godean, Yogyakarta 55564. Peresmian renovasi 1999 oleh Uskup Agung Semarang Mgr I Suharyo Pr.

3. Gua Maria Tritis
Dusun Bulu, Desa Giring, Kecamatan Paliyan, Kabupatn Gunung Kidul.
Paroki St Petrus Kanisius Jalan Mgr. Sugiyapranata 29, Wonosari, telepon (0274) 391063. Setiap Minggu bulan Mei & Oktober ada perayaan ekaristi pukul 11.30.
Rute:
Dari Yogyakarta -Wonosari. Sampai simpang tiga Gading, dekat lapangan terbang landasan rumput belok kanan menuju Playen-Paliyan-Pasar Trowono-Singkil. Rute ini paling umum dilalui para peziarah dan jarak dari Gading-Goa Maria Tritis sekitar 28 km.
Koordinat GPS: S8 4’55.3″ E110 33’24.7″
akses jalan : S8 4’52.9″ E110 33′ 8.7″

4. Gua Maria Sendang Rosario
Desa Ngijorejo Kecamatan Gading, Wonosari lewat Jalan Raya Yogyakarta -Wonosari-Gua Maria Tritis. Akses masuk melalui jalan ke lokasi lapangan terbang Gading.
Peresmian 11 Pebruari 1962 oleh Pastor T.Widyana SJ. Peresmian Renovasi 1975 oleh Justinus Kardinal Darmoyuwono Pr. Peresmian Renovasi Ke-2, 21 Juni 1997 oleh Uskup Tanjung Karang Mgr A Henry Soesanto SCJ.
Koordinat GPS : S7 54′ 47.2″ E110 35′ 1.1″

5. Gua Maria Lawangsih
Dusun Patihombo Desa Purwosari Kecamatan Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo. Wilayah Stasi Santa Perawan Maria Fatima Pelemdukuh, Paroki Santa Perawan Maria Nanggulan, Kevikepan DI Yogyakarta, Keuskupan Agung Semarang. Lokasi hanya berjarak 20 km dari peziarahan Sendangsono dan 13 km dari Sendang Jatiningsih Paroki Klepu. Diresmikan oleh Romo Ignatius Slamet Riyanto Pr tanggal 1 Oktober 2009.
Rute:
Akses dari jalan Mungkid -Nanggulan yaitu jalan menuju ke Sendangsono. Jika memakai bus besar, bisa transit di Gereja Katolik Santa Perawan Maria Tak Bernoda, Karang, Nanggulan, Kulon Progo, Yogyakarta.
Atau naik bus umum dari kota Jogja/Wates/Muntilan ke jurusan Nanggulan. Turun di perempatan Kenteng, naik ojek 25 menit ke lokasi. Dengan mobil dari arah manapun menuju Nanggulan, masuk dari perempatan pasar Kenteng ke arah Barat dengan jalan hotmix lebih kurang 8 km dan dilanjutkan jalan desa aspal sejauh 4 km kira-kira 20 menit. Ikuti rambu penunjuk jalan dari traffick light di Kenteng sampai kelokasi Gua Maria.
Koordinat GPS: S7 43’16.6″ E110 8’54.1″
Akses jalan: S7 45’13.4″ E110 12’41.5″

6. JAWA TIMUR
Keuskupan Malang :
1. Gua Maria Sendang Purwaningsih

Purworejo Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, dekat lokasi wisata Pantai Ngliyep, 53 km dari Kota Malang. Peresmian 10 Mei 1990 oleh Pastor Paroki Purworejo Romo Henricus Franciscus Demmer OCarm.

2. Gua Maria Sendang Retno Adi
Ngadireso -Tumpang -Poncokusumo -Malang. Pertapaan Karmel / Biara Suster Putri Karmel, telepon (0341) 788650 pukul 07.00 s/d 15.00.

3. Gua Maria Jatiningrum
Curah Jati, 45 km dari Banyuwangi, -Grajagan -Banyuwangi. Paroki Ratu Para Rasul. Peresmian 15 Agustus 1956 oleh Uskup Malang Mgr AEJ Albers OCarm. Sebelum tahun 1995 bernama Gua Maria Waluyaning Tiyang Sakit.

Keuskupan Surabaya :
1. Gua Maria Lourdes Puh Sarang

Kecamatan Semen-Kediri, 8 km sebelah barat Kota Kediri
Paroki St Vincentius a Paulo Jalan Veteran Nomor 3, Kediri, telepon (0354) 772782. Peresmian 2 Mei 1999 oleh Uskup Surabaya Mgr J Hadiwikarta Pr. Acara rutin Misa tirakatan malam Jumat Legi, pukul. 24.00 didahului doa rosario pkl. 23.30.
Koordinat GPS : S7 50′ 01.5″ E111 56′ 57.9″

2. Gua Maria Fatima Sendang Waluyo Jatiningsih
Klepu, Kecamatan Sooko, Kabupaten Ponorogo (Ponorogo arah Pulung-Sooko, lebih kurang 30 km arah timur Gereja St Maria Jalan Gajah Mada 45, Ponorogo, telepon (0352) 481184. Peresmian 27 Mei 1988 oleh Uskup Surabaya Mgr AJ Dibjakarjana Pr. Peresmian setelah renovasi tahun 2001 oleh Uskup Surabaya Mgr J Hadiwikarta Pr.
Koordinat GPS : S7 56′ 14.0″ E111 39′ 52.8″

3. Gua Maria Sendangrejo
Desa Ngadirejo kurang lebih 5 km ke arah utara Kota Blitar, Jalan Sendangrejo Nomor 25, Kelurahan Ngadirejo, Blitar, Jawa Timur.
Koordinat GPS: S8 04′ 07″ E112 11′ 7.2″

7. Lokasi Ziarah Lain
Sekitar Yogyakarta
1. Candi/Gereja Hati Kudus Tuhan Yesus

Ganjuran, Bantul, Jowilayan, Km 16 Yogyakarta/Bantul-Pantai Samas). Telepon (0274) 367154. Peresmian 11 Februari 1930 oleh Uskup Agung Jakarta Mgr Van Velsen SJ. Acara rutin: Ungkapan devosional & upacara khusus, Malam Jumat Pertama pukul 19.00 & Minggu ke-5 setiap bulan, pukul 07.00 & Minggu terakhir bulan Juni pukul 07.00, serta Tirakatan Malam Jumat Kliwon pukul 19.00.
Koordinat GPS : S7 55′ 34.6″ E110 19′ 08.1″

2. Salib Suci dan Gua Maria Bunda Berduka Cita Gunung Sempu
Gereja Salib Suci Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul. Acara rutin: Novena Salib Suci, devosi kepada salib suci setiap minggu ke 3, pukul 10.00.
Paroki Hati Kudus Yesus, Pugeran, Jalan Suryaden 63, Yogyakarta. Telepon (0274) 372295. Peresmian 20 Mei 1990 Uskup Agung Semarang Mgr Julius Darmaatmadja SJ.
http://www.pugeran.net
Rute: Dari Jalan Ringroad Yogyakarta masuk Pabrik Gula Madukismo kemudian ke barat sekitar 1,5 km ada jalan ke kiri menyeberangi rel ka angkutan tebu.

3. Sumur Maria Kitiran Mas
Gereja St Maria Assumpta Pakem, Jalan Raya Kaliurang, Km 17. Telepon (0274) 895 146. Penggalian sumur kecil tahun 1985 dan pemberkatan renovasi, sumur lebih besar 14 Oktober 2001.

4. Makam Romo Richardus Kardis Sandjaja Pr
Jalan Kartini, Muntilan, Jawa Tengah. Paroki St. Antonius, telepon (0293) 587046. Rumah retret St Fransiskus Asisi Jalan Kartini 11 (samping RSU Muntilan). Telepon (0293) 587095.

8. BALI
Keuskupan Agung Denpasar:
1. Gua Maria Palasari

Gereja Hati Kudus Yesus Palasari, Kampung Rohani Palasari, Dusun Ekasari, Desa Palasari, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali Barat. Merupakan Gereja Katolik terbesar di Bali. Penginapan bisa di pasturan, telepon (0365) 42201
Rute: 15 menit dari pelabuhan Gilimanuk ke arah Denpasar, masuk dari Melaya ke Palasari
Koordinat GPS: S8 15’19.4″ E114 32’24.2″ Akses jalan: S8 16’24.7″ E114 29’43.9″

2. Gua Maria Air Sanih
Terletak di Dusun Yeh Sanih dari Singaraja (di Bali Utara) jaraknya sekitar 12 km ke arah Amlapura (ke arah timur). Masuk pintu gerbang Dusun Yeh Sanih sekitar 900 meter dari lokasi wisata permandian Air Sanih melewati 2 jembatan. Kemudian masuk ke dalam lebih kurang 800 m.
Koordinat GPS : S8 5’13” E115 13’27.7″ Akses jalan : S8 4’49.7″ E115 13’28.9″

9. SUMATERA UTARA
Keuskupan Agung Medan :
1. Graha Bunda Maria Annai Velangkanni (tempat ziarah)

Taman Sakura Indah Blok A/1, Jalan Sakura III Nomor 7 Tanjung Selamat, Medan, Sumatera Utara. Telepon (061) 8201943
Koordinat GPS: N3 32’51.6″ E98 36’31.4″
Akses jalan: N3 32’51.2″ E98 36’24.2″

10. Kep. Bangka/Riau Kepulauan/Pulau Galang /Pulau Batam
Keuskupan Pangkal Pinang:

1. Gua Maria Pelindung Segala Bangsa
Bukit Mo Thian Liang, Bukit Menggapai Langit, Belinyu, Bangka. Berjarak 90 km dari Pangkal Pinang. Paroki St Perawan Maria Dikandung Tanpa Noda Jalan Mayor Syafri Rakhman 107, Belinyu. Diresmikan tanggal 8 Desember 1999 oleh Mgr Hilarius Moa Nurak SVD.

2. Gua Maria Yung Fo
Pangkalpinang -Bangka, Belakang Wisma Keuskupan Pangkalpinang, Jalan Batu Kadera (Stasiun XXI) No 545A, Pangkalpinang. Telepon (0717)424014

3. Gua Maria Bunda Pelindung / Bunda Penolong
Teluk Dalam -Pantai Trikora (49 km dari Tanjung Pinang), Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau. Paroki Hati St Perawan Maria Yang Tak Bernoda, Jalan Diponegoro 12, Tanjung Pinang. Telepon (0771) 21386-20096. Diresmikan 22 April 2001 oleh Mgr Hilarius Moa Nurak SVD.
(bersambung)

Posted in bebas aja, jadwal misa, renungan, Uncategorized | Tagged: , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , | 1 Comment »

keajaiban

Posted by aangsunu on 17 July 2010

sumber : Yayasan Bunda Suci

Sekelompok pelajar belajar mengenai “Tujuh Keajaiban Dunia”. Pada akhir pelajaran, para pelajar diminta untuk membuat daftar apa yang mereka pikir merupakan “Tujuh Keajaiban Dunia” saat ini.
Walaupun ada beberapa ketidaksesuaian, sebagian besar daftar berisi :

1) Piramida Besar di Mesir
2) Taj Mahal
3) Grand Canyon
4) Panama Canal
5) Empire State Building
6) St. Peter’s Basilica
7) Tembok China

Ketika mengumpulkan daftar pilihan, sang guru memperhatikan seorang pelajar, seorang gadis yang pendiam, yang belum mengumpulkan kertas kerjanya. Jadi, sang guru bertanya kepadanya apakah dia mempunyai kesulitan dengan daftarnya.

Gadis pendiam itu menjawab, “Ya, sedikit. Saya tidak bisa memilih karena sangat banyaknya.”
Sang guru berkata, “Baik, katakan pada kami apa yang kamu miliki, dan mungkin kami bisa membantu memilihnya.”

Gadis itu ragu sejenak, kemudian membaca, Saya pikir Tujuh Keajaiban Dunia adalah :

1) Bisa menyentuh
2) Bisa mencicip
3) Bisa melihat
4) Bisa mendengar
Dia ragu lagi sebentar, dan kemudian melanjutkan :
5) Bisa merasakan
6) Bisa tertawa
7) Dan bisa mencintai

Ruang kelas tersebut sesaat sunyi seketika! Alangkah mudahnya bagi kita untuk melihat pada eksploitasi manusia dan menyebutnya “keajaiban”, sementara saat kita melihat dan menikmati semua yang telah Allah lakukan untuk kita, lalu menyebutnya sebagai “biasa-biasa saja”?

Posted in renungan | Leave a Comment »

Ketakutan

Posted by aangsunu on 9 July 2010

sumber : Catatan Bunda Maria Santa Perawan Suci

Pada suatu saat, seorang teman pernah berkata kepada saya, “hidup dalam ketakutan adalah wajar karena kita ini manusia yang tidak dapat melihat ke masa depan”. Jujur, awalnya saya percaya akan apa yang ia sampaikan tersebut, tetapi itu mulai berubah ketika saya membaca Alkitab dan menemukan bahwa sebenarnya manusia dapat keluar dari ketakutan-ketakutan mereka.

Firman Tuhan dengan jelas menyatakan bahwa perlindungan Allah adalah satu-satunya jalan bagi manusia untuk keluar dari rasa takut. Tidak ada satu pun yang dapat melakukannya. Hanya Dia-lah yang mampu membuat hidup kita menjadi tenang di dalam keadaan yang penuh dengan ketidakpastian. Namun, janji ini tidak dapat dinikmati oleh semua orang.

Hanya orang-orang yang tinggal di dalam Tuhan saja yang dapat menerimanya. Tinggal berarti menghuni dan terus menetap. Bermalam dalam naungan Yang Mahakuasa ialah hidup dalam persatuan yang berkesinambungan dengan Dia, memelihara firman-Nya dan mematuhi suara-Nya. Mereka yang tinggal di dalam Tuhan dapat hidup tanpa rasa takut terhadap tindakan yang akan dilakukan iblis.
Janji perlindungan Tuhan tidak menjamin bahwa iblis takkan mengganggu Anda, tetapi itu akan memberi Anda jalan keluar setiap iblis muncul di hadapan Anda.

Jika hari-hari ini Anda merasa takut akan bahaya di sekitar, luangkanlah lebih banyak waktu membaca firman dan berdoa sampai iman Anda kepada Tuhan mengatasi ketakutan Anda. Ingatlah bahwa betapa pun berbahaya dunia ini ke depannya, Dia pasti akan membebaskan Anda! jika sekarang anda percayakan hidup bersama Yesus, maka janganlah lagi takut. Amin

Posted in renungan | Leave a Comment »